Senin, 24 Juni 2013

PENDAFTARAN SISWA BARU SMA NEGERI 1 LEBONG UTARA

Pendaftaran dibuka Tanggal 24 Juni 2013 sampai dengan 4 Juli 2013
pada pukul 08.00 WIB sampai dengan Pukul 12.00 WIB
Syarat Pendaftaran :
1. Mengisi Formulir yang disediakan Panitia
2. SKHUN Asli
3. Ijazah Asli


Catatan :
Bagi calon siswa yang tidak mengembalikan formulir sampai dengan tanggal yang ditentukan dianggap menundurkan diri.

Bagi siswa yang meiliki prestasi sewaktu SMP, baik rengking kelas atau prestasi dibidang lain maka siswa tersebut wajib melampirkan :
1. Raport Asli
2. Setifikat Asli

Penjenjangan Nilai dilakukan Mulai dari hari pertama pengembalian formulir sampai dengan tanggal 6 Juli 2013.

Tertanda 
Panitia PSB SMA Negeri 1 Lebong Utara

Senin, 09 November 2009

Visi, Misi, Tujuan dan Standar Kelulusan Sekolah

-->VISI dan MISI -->
Perkembangan dan tantangan masa depan seperti: perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi; globalisasi yang sangat cepat; era informasi; dan berubahnya kesadaran masyarakat dan orang tua terhadap pendidikan memicu sekolah untuk merespon tantangan sekaligus peluang itu. SMA Negeri 1 Lebong Utara memiliki citra moral yang menggambarkan profil sekolah yang diinginkan di masa datang yang diwujudkan dalam Visi sekolah berikut :

-->VISI SMA NEGERI 1 LEBONG UTARA

-->TERWUJUDNYA SEKOLAH YANG UNGGUL DALAM PRESTASI, BERLANDASKAN KEIMANAN YANG KUAT

-->Visi tersebut di atas mencerminkan cita-cita sekolah yang berorientasi ke depan dengan memperhatikan potensi kekikinian, sesuai dengan norma dan harapan masayarakat.

-->Untuk mewujudkannya, Sekolah menentukan langkah-langkah strategis yang dinyatakan dalam Misi berikut :


-->MISI SMA NEGERI 1 LEBONG UTARA

-->
1. Mengembangkan dan melaksanakan proses pembelajaran yang berkualitas
2. Meningkatkan prestasi dalam bidang ekstrakurikuler yang sesuai dengan potensi siswa
3. Menumbuhkembangkan semangat keunggulan kepada seluruh warga sekolah
4. Mengembangkan sekolah yang bernuansa religius
5. Meningkatkan Wawasan Tentang Teknologi dan Informasi

-->Tujuan Sekolah

-->Tujuan sekolah sebagai bagian dari tujuan pendidikan nasional adalah meningkatkan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

-->Standar Kompetensi Lulusan

-->Untuk mencapai standar mutu pendidikan yang dapat dipertanggungjawabkan secara nasional, kegiatan pembelajaran di sekolah mengacu pada Standar Kompetensi Lulusan yang telah ditetapkan oleh BSNP sebagai berikut ini :
-->
  • Berperilaku sesuai dengan ajaran agama yang dianut sesuai dengan perkembangan remaja
  • Mengembangkan diri secara optimal dengan memanfaatkan kelebihan diri serta memperbaiki kekurangannya
  • Menunjukkan sikap percaya diri dan bertanggung jawab atas perilaku, perbuatan, dan pekerjaannya
  • Berpartisipasi dalam penegakan aturan-aturan sosial
  • Menghargai keberagaman agama, bangsa, suku, ras, dan golongan sosial ekonomi dalam lingkup global
  • Membangun dan menerapkan informasi dan pengetahuan secara logis, kritis, kreatif, dan inovatif
  • Menunjukkan kemampuan berpikir logis, kritis, kreatif, dan inovatif dalam pengambilan keputusan
  • Menunjukkan kemampuan mengembangkan budaya belajar untuk pemberdayaan diri
  • Menunjukkan sikap kompetitif dan sportif untuk mendapatkan hasil yang terbaik
  • Menunjukkan kemampuan menganalisis dan memecahkan masalah kompleks
  • Menunjukkan kemampuan menganalisis gejala alam dan sosial
  • Memanfaatkan lingkungan secara produktif dan bertanggung jawab
  • Berpartisipasi dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara secara demokratis dalam wadah Negara Kesatuan Republik Indonesia
  • Mengekspresikan diri melalui kegiatan seni dan budaya
  • Mengapresiasi karya seni dan budaya
  • Menghasilkan karya kreatif, baik individual maupun kelompok
  • Menjaga kesehatan dan keamanan diri, kebugaran jasmani, serta kebersihan lingkungan
  • Berkomunikasi lisan dan tulisan secara efektif dan santun
  • Memahami hak dan kewajiban diri dan orang lain dalam pergaulan di masyarakat
  • Menghargai adanya perbedaan pendapat dan berempati terhadap orang lain
  • Menunjukkan keterampilan membaca dan menulis naskah secara sistematis dan estetis
  • Menunjukkan keterampilan menyimak, membaca, menulis, dan berbicara dalam bahasa Indonesia dan Inggris
  • Menguasai pengetahuan yang diperlukan untuk mengikuti pendidikan tinggi

-->